Perbedaan Diaper VS Cloth Diaper (clodi)

Posted by HoopZtory Sunday, December 30, 2012 0 comments
Ibu-ibu jaman sekarang lagi tergila-gila sama yang namanya clodi (cloth diapers) atau popok kain yang bisa cuci n pakai ulang. Dan clodi udah hampir menyingkirkan konsumsi disposable diapers tiap harinya. Tapi menurut saya, sebagai pengguna clodi, tentu hal tersebut sangat membantu, karena selain bisa dicuci ulang (alias irit) clodi juga memungkinkan menghindarkan bayi dari iritasi ataupun alergi karena pemakaian diapers yang tidak cocok dengan kondisi kulit bayi, karena terbuat dari  plastik dan serat (yang entah apa..hehehe).

Dari segi ke-efisien-annya, kalo dilihat secara awang (hihi...apaaaa se?) bagi yang belum ngehitung mereka bilang sama dengan diapers, tapiiii...clodi yang terbuat dari kain serap berkualitas tinggi jauuuuhhh lebih bermanfaat bila  dibandingkan dengan diapers, kenapa? karena clodi bisa dipakai dari bayi dengan berat  4 hingga 18 kilogram, dan  apabila disimpan dengan benar dan terawat dengan baik clodi ini malah bisa dipakai lagi sama adeknya  ^^  dari sini saja sudah terlihat kan mana yang menghabiskan banyak uang untuk sekedar "alas ompol"  ^_^
Hmm, sebagai gambaran paliiiiiiinnngg sederhananya seperti ini. Contoh: saya memiliki 10 clodi dengan rata2 harga perbijinya  80.000 --> jadi saya mengeluarkan uang lebih kurang 800.000 (lumayan mahal ya??) Nah, kalo diapers....dalam seminggu butuh 2 diapers @ isi 8 dengan harga @ 17.000. hitung yukkkk-----> sebulan=34.000x4=136.000 Itu 1 bulan, nah kalau setahun?? ( 136.000x12=......waaaaaa....bisa tongpes mama nya ;), itu pun belum kalo bepergian, biasanya pilih yang praktis kan?! Mungkin pada awalnya membeli clodi akan terasa berat dg harganya yg lumayan..tapi clodi jauuuuuhh lbh tahan lama, hanya mungkin kurang praktis saja dan sedikit repot dalam membersihkan /mencucinya..tapi kalo kita lihat manfaat dan kelebihannya tentu jauh beda juga dengan disposable diapers kan??! ;)  

Belum lagi kalo kita ngomongin soal Go Green  yang sekarang lagi booming juga, nggak mau kan kalo sungai-sungai kita penuh oleh ompol....hihi. Yuk cinta lingkungan! kalo saya, sudah mengurangi penggunaan diapers, meski belum sepenuhnya karena saat seperti ini musimnya penghujan clodi kadang tidak kering setelah dijemur seharian.
Meski memiliki buanyak kelebihan tapi ada juga kekurangan clodi ini, seperti gampang bocor  dan  sedikit repot untuk membersihkannya...yang penting, ikuti petunjuk pemakaian agar  clodi kita bisa lebih awet ^^. Terima kasih sudah membaca tulisan Perbedaan Diaper VS Cloth Diaper (clodi), semoga bermanfaat bagi anda, khususnya para ibu-ibu :-)

Protected by Copyscape Web Copyright Protection

TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA :-)
Judul: Perbedaan Diaper VS Cloth Diaper (clodi)
Ditulis oleh HoopZtory
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke http://onmyglass.blogspot.com/2012/12/diaper-vs-cloth-diaper.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

0 comments:

Post a Comment

Terima kasih untuk komentarnya :-)

Tutorial SEO dan Blog support Online Shop Tas Wanita - Original design by Bamz | Copyright of Love Life and Fashion.

Followers

Total Pageviews

Translate

Labels